Lamongan, - Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Kodim 0812/Lamongan mengerahkan para Babinsa untuk terlibat aktif dalam pendampingan petani dan program-program pertanian di wilayah mereka.
Langkah itu diambil sebagai wujud sinergi TNI dengan masyarakat dalam meningkatkan produktifitas sektor pertanian.
Dandim 0812/Lamongan, Letkol Arm Ketut Wira Purbawan mengatakan, peran Babinsa sangat penting dalam memberikan motivasi dan pendampingan teknis kepada para petani.
“Babinsa kami terjun langsung ke lapangan untuk membantu para petani mulai dari proses tanam hingga panen. Kami juga bekerja sama dengan Dinas Pertanian untuk memastikan kebutuhan benih, pupuk, dan alat mesin pertanian dapat terpenuhi, ” ujarnya. Sabtu (07/12/2024).
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
Selain pendampingan teknis, Kodim Lamongan juga menginisiasi berbagai pelatihan bagi petani untuk memperkenalkan teknologi pertanian modern. Salah satu fokus utama adalah mendorong penggunaan pupuk organik dan metode tanam berkelanjutan yang ramah lingkungan.
“Dengan upaya itu, Kodim Lamongan menunjukkan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat dan menjadi bagian dari solusi dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan, ” jelas Dandim. (*)